Pertarungan Sultan Maulana Hasanuddin dan Prabu Pucuk Umun

Cerita "Pertarungan Sultan Maulana Hasanuddin dan Prabu Pucuk Umum" ditulis oleh Nur Seha berasal dari daerah Banten. Kisah ini bercerita tentang kehidupan Sultan Maulana Hasanuddin sebagai sultan pertama di Banten. Dia memiliki seorang kakek yang bernama Prabu Surawosan dan paman yang bernama Prabu Pucuk Umun. Suatu hari, Prabu Surawosan sakit keras. Sebelum dia meninggal, dia beramanat pada keluarganya agar selalu memegang teguh ajaran Sunda Wiwitan dan mempertemukan Hasanuddin dengan ayahnya,yaitu Sultan Syarif Hidayatullah. Suatu hari, Hasanuddin berseteru dengan Prabu Pucuk Umun. Penyelesaian masalah pun dilakukan dengan mengadakan pertandingan adu ayam. Akhirnya Prabu Pucuk Umun pun kalah dan menyerahkan takhtanya kepada Sultan Maulana Hasanuddin. Cerita ini mengajarkan sejarah dari daerah Banten yang mengandung nilai-nilai kepemimpinan dari Sultan Maulana Hasanuddin.

Informasi Detail

Judul Seri
Cerita Rakyat dari Banten
No. Panggil
398.209 598 2 SEH p
Penerbit Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa : Jakarta.,
Deskripsi Fisik
-
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
978-602-437-106-7
Klasifikasi
398
Tipe Isi
text

Komentar


Anda harus masuk sebelum memberikan komentar


Informasi


Akses Katalog Publik Daring - Gunakan fasilitas pencarian untuk mempercepat penemuan data katalog